Perbedaan Liquid Freebase dan Salt Nic

Inilah Perbedaan Liquid Freebase dan Salt Nic, Wajib Tau! 

Ketika Vapers berada di pasar vaping, mungkin sudah pernah mendengar istilah freebase dan salt nic yang merupakan liquid yang dipakai di perangkat vape, tetapi apakah Vapers benar-benar memahami perbedaan di antara keduanya?. 

 Pada artikel kali ini, Vapeboss akan membahas secara mendalam tentang perbedaan mendasar liquid freebase dan salt nic, memberikan Anda wawasan yang lebih jelas tentang mana yang mungkin lebih sesuai dengan preferensi dan kebutuhan Anda. 

 Apa itu liquid pada Vape? 

Liquid vape adalah cairan yang digunakan untuk vaping serta mengandung nikotin, propilen glikol, vegetable glycerin dan perasa (flavoring). Liquid biasa dikenal sebagai likuid, e-liquid, atau vape juice. 

 Perbedaan Liquid Salt Nic dan Freebase 

Liquid freebase adalah liquid dengan tingkat nikotin yang asli. Liquid freebase memberikan sensasi nikotin hit yang cukup kuat dan lebih cocok digunakan untuk orang-orang yang menggunakan perangkat vape bertenaga tinggi. 

 Sedangkan liquid salt nic sendiri adalah liquid dengan sensasi nikotin yang lebih lembut daripada liquid freebase. Meski tingkat nikotinnya lebih tinggi, liquid salt nic memiliki nikotin normal yang telah melewati proses PH balanced

 Jadi, perbedaan salt nic dan freebase yaitu bertempat pada kekuatan nikotin dan pemberian sensasi pada tenggorokan, umumnya liquid salt nic hadir dalam konsentrasi nikotin yang lebih tinggi. Sedangkan liquid freebase secara umum ditemukan dalam konsentrasi nikotin yang lebih rendah. 

 Oleh karena itu, liquid salt nic cocok untuk orang-orang yang menggunakan perangkat vape bertenaga rendah dan membutuhkan banyak asupan nikotin tanpa meninggalkan sensasi merokok. 

 Lalu, liquid freebase dijual dengan ukuran botol yang berkisar dari 60ml hingga 100ml dan memiliki tingkat nikotin dari 3mg hingga 12mg keatas. Harga liquid freebase cenderung sedikit lebih mahal daripada salt nic, untuk pasar Indonesia kalian bisa membelinya di harga 85 ribu rupiah sampai 180 ribu rupiah. 

Rekomendasi Liquid Freebase 

Berikut adalah rekomendasi liquid freebase, diantaranya: 

• Juta Juice 

• Happi Krunch 

• Oat Drips 

• Creamsie Whimsie 

• English Breakfast 

Rekomendasi Liquid Salt Nic 

Berikut adalah beberapa rekomendasi liquid salt nic, antara lain: 

• Juta Freeze 

• Muffin n Xes 

• Foom 

• Iceland’s 

• Banana licious






 

Posting Komentar

0 Komentar