BOLAGG : Perbedaan Buah Duku dan Langsat

Jika dilihat sekilas, duku dan langsat tampak serupa. Kedua buah ini memiliki bentuk bulat dan berwarna cokelat. Namun, selain bentuk dan warnanya, kedua buah ini tidak sama. Duku dan langsat mempunyai banyak perbedaan. Kepala Pusat Kajian Hortikultura Tropika IPB Dr. Awang Maharijaya menyampaikan, setidaknya ada tujuh perbedaan duku dan langsat, seperti berikut ini.
1. Ketebalan kulit Meski memiliki warna kulit dan bentuk serupa, ketebalan kulit duku dan langsat tidaklah sama. "Apabila dikupas, langsat mempunyai kulit yang tipis, sedangkan kulit duku lebih tebal," tutur Awang kepada himpunan (06-06-2024)
2. Kandungan getah Kandungan getah duku dan langsat berbeda. Awang menuturkan, duku mengandung lebih sedikit getah dibandingkan dengan langsat. "Bahkan (duku) ada juga yang tak bergetah sama sekali, sedangkan buah langsat memiliki kandungan getah yang tinggi," ujar Awang. 3. Daging buah


Selanjutnya, ketebalan daging kedua buah ini juga berbeda. Daging buah duku disebut lebih tebal dibandingkan langsat. "Duku memiliki daging buah yang tebal dan rasa yang lebih manis dibandingkan dengan langsat," kata Awang

4. Kandungan air Sama seperti kandungan getah antara duku dan langsat yang berbeda, kandungan air di dalam kedua buah ini juga tak sama. "Langsat memiliki kandungan air lebih banyak dibandingkan dengan duku yang memiliki daging tebal," ucap Awang.

Posting Komentar

0 Komentar